Tgl 22 Des 2014 diperingati sebagai hari ibu.
Mengingat hari ibu.. jadi teringat sebuah doa.
Robbighfirli waliwalidaya warhamhuma kama robbayani soghira..
Sebenarnya doa saja masih belum cukup..masih perlu dilanjutkan dengan menunjukan perilaku mulia kepada Ibu dan bapak, kedua orang tua kita.
saya sendiri masih merasa belum berbuat apa-apa untuk mereka, bahkan kerap kali berbuat dosa dengan kata-kata yang mungkin menyinggung… Astaghfirullah, Robighfirlliii.. Robighfirlii… waliwalidaya warhamhuma kama robayani soghirah..
Bahkan saya pernah baca di majalah Alkisah edisi tahun 2010, menurut Habib Ali Zaenal Abidin Al Kaff pengasuh pesantren RiyadulJannah Gang Buluh Condet, bahwa salah satu bentuk istigfar terbaik adalah dengan doa tersebut diatas.., yaitu ikut memohon ampun untuk kedua orang tua kita.. dibaca 100 x, setiap malam hari sebelum tidur dan ketika setelah bangun tidur dipagi hari yaitu di waktu sepertiga malam atau selepas shalat shubuh.
Wallohu A’lam..
Leave a Reply